Rabu, 02 Maret 2016

http://www.infobdg.com/v2/teras-cikapundung-taman-baru-di-bandung/

Teras Cikapundung, Taman Baru di Bandung

BANDUNG, infobdg.com – Kota Bandung terus bebenah, setelah punya beberapa taman tematik seperti Taman Jomblo, Taman Film, Taman Musik, kini di kota Bandung bertambah lagi taman yang bisa menjadi tujuan wisata yaitu Teras Cikapundung (TeCi). Teras Cikapundung terletak di Sungai Cikapundung, Babakan Siliwangi. Dulu tempat ini merupakan deretan rumah kumuh dan bantaran sungai Cikapundung yang tidak terawat. Kini tempat ini disulap menjadi taman yang indah dan tertata rapih.
IMG_8728
Proyek Teras Cikapundung (TeCi) ini merupakan proyek lama yang dikerjakan oleh Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Citarum, di mulai pada tahun 2013 dengan target selesai pada akhir tahun 2014, proyek ini mangkrak satu tahun karena beberapa kendala, seperti lamanya negosiasi dengan warga bantaran sungai yang akhirnya mau di relokasi ke rusun di Sadangserang. Baru pada 31 Desember 2015 dibuka oleh Walikota Bandung, dan akan diresmikan oleh Kementerian Pekerjaan Umum bersama Pemkot Bandung pada Januari 2016.
Di Taman Cikapundung ini memiliki tiga zona wisata, yang pertama ada air mancur yang mengikuti alunan lagu. Kedua adalah amphiteater yang berfungsi untuk acara musik, jadi Wargi Bandung yang mau merasakan konser di tempat yang berbeda, bisa ditunggu acara musik di taman ini. Yang terakhir taman ini juga menjadi tempat konservasi ikan khas Sungai Cikapundung, selain itu sungainya juga bisa dipakai tempat untuk rafting yang dikelola oleh komunitas.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar